AFK Depok Resmi Tunjuk Tim Manajerial dan Kepelatihan Futsal Jelang Kejurda Jabar 2025

Foto: Media Center AFK Depok

DEPOK (19 April): Dalam semangat menyambut Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat, Asosiasi Futsal Kota (AFK) Depok mengambil langkah awal dengan mengikuti Kejuaraan Daerah (Kejurda) Jawa Barat 2025. Persiapan matang pun dilakukan, salah satunya dengan menetapkan struktur manajerial dan tim kepelatihan futsal putra dan putri Kota Depok.

Tokoh muda asal Pondok Cina yang juga menjabat Wakil Ketua Umum AFK Depok, Ugi Jarkasih, resmi dikukuhkan sebagai manajer tim futsal putra. Sementara itu, Irwan Nurwanto, tokoh pemuda asal Sukmajaya yang juga anggota Komite Eksekutif AFK Depok, dipercaya memimpin tim futsal putri Kota Depok sebagai manajer.

Penunjukan keduanya disertai dengan pengangkatan tim kepelatihan masing-masing kategori yang ditandai melalui penandatanganan kontrak kerja, berlangsung di Sekretariat PSSI Kota Depok, Jumat (18/4/2025).

Dalam pernyataannya, Ugi Jarkasih menegaskan bahwa keikutsertaan Depok dalam Kejurda Jabar 2025 bukan sekadar formalitas.

“Target kami di Kejurda Jabar 2025 tidak main-main. Kami datang untuk bersaing ikut membawa nama baik Kota Depok. Tim ini akan berjuang sepenuh hati,” tegas Ugi.

Sementara itu, Irwan Nurwanto menjelaskan bahwa proses pembentukan skuad telah melalui tahapan seleksi ketat di dua lokasi, yakni Lapangan Satar Pondok Cina dan GOR Waru Parung.

“Futsal Depok tak pernah kehabisan talenta, termasuk di sektor putri. Tapi membangun prestasi tidak bisa sendiri. Butuh kerja bersama dalam pembinaan, pelatihan, hingga kompetisi,” ujar Irwan.

AFK Depok menaruh harapan besar kepada dua tim ini sebagai langkah awal menuju Babak Kualifikasi Porprov Jabar 2025. Kejurda Jabar 2025 sendiri akan diikuti oleh pemain kelahiran 2007 dan dijadwalkan berlangsung pada 28 Mei hingga 4 Juni 2025. Terkait venue pertandingan, AFK Depok masih menunggu informasi resmi dari Asosiasi Futsal Provinsi Jawa Barat.

Struktur Tim Kepelatihan Futsal Putra Kota Depok – Kejurda Jabar 2025

  • Manager: Ugi Jarkasih
  • Direktur Teknik: Achmad Syaibani
  • Sekretaris: Wahyu Ramdhani
  • Pelatih Kepala: Rian Fauzi
  • Asisten Pelatih Kepala: Adytya Brahmasty Panji Seto
  • Pelatih Fisik: Reza Rizki Ramadhan
  • Pelatih Kiper: Mochammad Ni’ami
  • Kitman: Zakaria
  • Media Officer: Rahmat Saputro

Struktur Tim Kepelatihan Futsal Putri Kota Depok – Kejurda Jabar 2025

  • Manager: Irwan Nurwanto
  • Direktur Teknik: Achmad Syaibani
  • Sekretaris: Wahyu Ramdhani
  • Pelatih Kepala: Nurmala
  • Asisten Pelatih Kepala: Lia Agustini
  • Pelatih Kiper: Ria Ayu Prastika Soviana
  • Kitman: Haryadi Budhi Mulyana
  • Media Officer: Rahmat Saputro

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *